Friday 14 September 2018

SELAMAT DATANG DI RUANG KELAS ONLINE TINGKAT SD/MI





Sumber video
https://www.youtube.com/watch?v=zGXnPC_GYLw



Sumber video
https://www.youtube.com/watch?v=21DytKckRxA

PANDUAN UNTUK ORANG TUA
Ruang belajar online tingkat SD/MI direkomendasikan hanya dengan bimbingan orang tua.


Sebelum memulai kegiatan pembelajaran, beberapa hal yang perlu anda siapkan adalah:
  1. Ajak putra/putri anda belajar dengan kondisi yang senyaman mungkin, belajarlah di ruang terbuka atau ruang tertutup yang menjadi kesenangan anak namun jauh dari hal-hal yang dapat mengganggu kosentrasi anak dalam belajar,
  2. Jangan lupa membiasakan anak untuk berdoa sebelum belajar,
  3. pada ruang belajar online ini disiapkan video yang berisi lagu-lagu nasional. Ajaklah putra/putri anda menyanyikan lagu nasional sebelum belajar. hal ini selain selain membangkitkan jiwa patriotisme anak juga dapat meningkatkan motivasi belajarnya.
  4. Jika dirasa perlu, tambahkan lagu-lagu yang bernuansa keagamaan dalam kegiatan belajar sesuai dengan agama yang dianut.
  5. Gunakan 10 menit waktu pertama setelah berdoa  sebagai "WAKTU EMAS" dalam kegiatan belajar dengan menyisipkan pendidikan yang mengarah pada pembentukan akhlaq/karakter baik kepada anak dengan menceritakan hal-hal yang bersifat rasional jika perlu yang terjadi di lingkungan sekitar anak.
  6. Hindari pemberian tekanan pada anak saat belajar baik berupa hukuman fisik atau ancaman. hal ini akan membuat anak menjadi tertekan dan tidak dapat mengembangkan idenya. Namun hidari pula pujian yang berlebihan.
  7. Jangan memaksakan anak belajar dalam waktu diluar kemampuannya. Materi pelajaran tidak harus dihabiskan dalam satu waktu belajar. Ikuti ritme perkembangan anak. Satu materi dapat dipelajari berulang-ulang. 
  8. Siapkan alat tulis berupa buku, pensil/pulpen, dan alat tulis lainnya. Jangan menggunakan kalkulator atau mesin hitung lainnya dalam belajar, selain alat hitung manual seperti sempoa atau media sederhana lainnya.
  9. Kegiatan belajar dalam ruangan ini lebih banyak kegiatan belajar yang memadukan permainan/game. olehnya siapkan media pembelajaran yang sesuai dengan materi yang dipelajari. jenis media yang akan digunakan telah dituliskan guru dalam bahan belajar.  
==================================================
Jika semuanya telah siap, silahkan memilih kelas dan materi pelajaran:

KELAS MATEMATIKA

Operasi Penambahan Bilangan Bulat Negatif Menggunakan Media Kartu  Buka Bahan Belajar

Operasi Pengurangan Bilangan Bulat Negatif Menggunakan Media Kartu Buka Bahan Belajar

 

No comments:

Post a Comment

RUANG DISKUSI